Senin, 03 September 2012

Bee Nugget Ayam


Bahan:
300 gram ayam giling
1 butir telur
1 sdm tepung terigu
1 sdm tepung kanji 
1 sdm susu bubuk
1 sdt merica
1/2 sdt garam
Minyak zaitun untuk mengoles loyang.
2 butir telur untuk celupan
Tepung panir secukupnya.

Cara membuat:
1.Siapkan loyang ukuran 11x22 cm, olesi dengan minyak zaitun, sisihkan.
2. Campur semua bahan jadi satu. Masukkan ke dalam loyang, ratakan. Kukus sampai matang sekitar 20 menit.
3. Potong-potong sesuai selera. Celupkan ke dalam kocokan telur, guling ke tepung panir, ulangi sekali lagi. Simpan dalam lemari es selama 1-2 jam, siap digoreng.
+++

Tidak ada komentar:

Posting Komentar